- Untuk memperoleh dan mengakumulasi mileage, seseorang harus sudah mendaftarkan diri sebagai anggota GarudaMiles.
- Mileage yang diperoleh hanya dapat dikreditkan satu kali untuk setiap aktivitas dan hanya dibukukan pada satu program frequent flyer.
- Perolehan mileage akan berdasarkan pada nilai yang ditetapkan oleh Citilink Garuda Indonesia.
- Mileage diakumulasikan berdasarkan aktivitas penerbangan pada eligible flight dan aktivitas non penerbangan pada Partner GarudaMiles.
- Mileage hanya bisa diberikan berdasarkan kelas penerbangan atau jenis tarif sebagaimana tertera pada tiket. Mileage tidak dapat diberikan kondisi tertentu termasuk tetapi tidak terbatas pada kenaikan ke kelas penerbangan yang lebih tinggi sebagai akibat dari pertimbangan operasional dan/atau terdapat perbedaan antara kelas penerbangan yang tercantum dalam tiket dan boarding pass.
- Perolehan mileage hanya berlaku pada “eligible flight”, yaitu penerbangan dengan nomor penerbangan Citilink pada tiket kelas penerbangan A, B, D, E, F, G, H, K, L, M, N, O, P, Q dan Garuda Indonesia pada tiket kelas penerbangan C, D, I, Y, B, M, K, N, Q, T dan kelas lain yang akan ditentukan oleh Garuda Indonesia kemudian termasuk penerbangan Maskapai Partner GarudaMiles pada kelas yang akan ditentukan oleh Garuda Indonesia dan maskapai partner. Mileage tidak diberikan untuk kelas penerbangan Citilink J, R, S, T, U, X, Y, Z kelas penerbangan Garuda Indonesia V, H, S, G, E, U, X, O, Z, L, tiket sponsorship, tiket karyawan, tiket diskon industri dan agen perjalanan, tiket gratis, tiket hadiah, tiket diskon, penerbangan tidak terjadwal (charter), penerbangan haji selain ONH Plus, penerbangan code share dimana Garuda Indonesia bukan sebagai Operating Party, dan Penerbangan Code Share tersebut tidak melibatkan Maskapai Partner GarudaMiles, kelas penerbangan dan/atau penerbangan lain yang akan ditentukan oleh Garuda Indonesia kemudian
- Untuk semua kelas penerbangan di Citilink tidak akan mendapatkan frekuensi, sedangkan pada Garuda Indonesia, kelas penerbangan E, U, X, O, Z, L tidak akan mendapatkan miles dan/atau frekuensi.
- Mileage dari suatu aktivitas penerbangan pada eligible flight Citilink dan Garuda Indonesia maupun maskapai partner GarudaMiles akan dicatat pada data keanggotaan GarudaMiles apabila pada penerbangan tersebut tercatat nomor dan nama keanggotaan GarudaMiles sesuai dengan data keanggotaan GarudaMiles.
- Mileage tidak diberikan apabila tiket atau layanan yang dibeli tidak digunakan untuk terbang pada eligible flight atau habis masa berlakunya
- Pada Penerbangan Code Share, GarudaMiles member hanya akan memperoleh Tier Bonus Miles jika Garuda Indonesia bertindak sebagai Operating Party dan yang bertindak sebagai Marketing Party adalah selain Maskapai Partner Garuda.
- Dalam keadaan tertentu dimana anggota dipindahkan oleh Citilink atau Garuda Indonesia ke perusahaan penerbangan lain yang memiliki ketersediaan tempat, mileage tetap diberikan, kecuali pembatalan tak terduga akibat situasi di luar kendali Citilink dan Garuda Indonesia (Force Majeure) termasuk tetapi tidak terbatas pada penutupan bandara karena alasan apapun, perang, pembatasan oleh pemerintah, kerusuhan massal, pemogokan, epidemi, kecelakaan, kebakaran, banjir, badai, yang menyebabkan tidak dapat beroperasinya penerbangan.
- Jika ada perbedaan antara mileage yang seharusnya diperoleh dengan mileage yang tercatat pada data keanggotaan GarudaMiles, Garuda Indonesia berwenang untuk memutuskan jumlah mileage yang dianggap benar.
- Mileage dari anggota GarudaMiles tidak dapat digabungkan atau dipindahkan ke data keanggotaan GarudaMiles anggota lainnya.
- Mileage yang diperoleh dengan cara pemalsuan, kesalahan pemberian data, atau yang bertentangan dengan peraturan dan ketentuan GarudaMiles akan ditunda atau dibatalkan pencatatannya dan Garuda Indonesia mempunyai kewenangan penuh untuk menghentikan keanggotaan GarudaMiles serta melakukan tindakan hukum yang diperlukan.
- Masa berlaku mileage dapat diperpanjang selama 12 bulan dihitung sejak tanggal perpanjangan masa berlaku dilakukan. Perpanjangan masa berlaku hanya dapat dilakukan satu kali dan harus dilakukan sebelum mileage tersebut hangus serta harus mengikuti syarat dan ketentuan lainnya yang ditetapkan kemudian oleh Garuda Indonesia.
- Award Miles yang dikembalikan (redeposit) namun sudah habis masa berlakunya baik sebagian maupun seluruhnya akan dihanguskan atau dapat diperpanjang masa berlakunya sesuai dengan ketentuan yang ditetapkan kemudian oleh Garuda Indonesia.